Catatan Seru Ramadhan Kami [Review]

Catatan Seru Ramadhan Kami

Judul : Catatan Seru Ramadhan Kami
Penulis : Naila, Dinda & Veranita
Penerbit : Ihsan Media
Terbitan : 2016
Tebal : 91 Halaman


Sinopsis :
 Alhamdulillah...bulan Ramadhan telah tiba. Yuuk...teman-teman kita sambut bulan mulia yang penuh rahmat ini dengan aktivitas yang bermakna dan menyenangkan.

 Buku ini bukan berisi sekedar tips dan trik atau aneka kisah menjalani Ramadhan yang seru untuk anak, namun buku ini menawarkan sebuah wadah memori yang akan ditulis dan dikenang oleh seorang anak muslim terhadap Ramadhan tercintanya.

 Lebih dari itu, buku ini juga memberikan aneka menu kegiatan seru selama 30 hari Ramadhan. Kegiatan yang dapat dimodifikasi sendiri atau ditiru, seperti langkah demi langkah aneka sains, craft, outdoor activities, fun cooking, dan lainnya.
__________________________________________

  Assalamu'alaykum...bunda!

 Sudah punya amunisi untuk menyambut bulan Ramadhan bersama ananda tercinta? Kali ini emak Vanya mau berbagi referensi buku untuk support ananda dalam berpuasa. Ini buku yang kami beli tahun lalu. Sebuah catatan seru Ramadhan pertama mbak Vanya yang alhamdulillah, bisa full day puasa di umurnya yang belum genap 5 tahun.

Buku CSRK, kumpulan wroksheet Ramadhan dan Bonus poster kalender 

  Buku ini berisi : jurnal harian Ramadhan anak, memaknai Ramadhan dan mengenal seluk beluk bulan mulia, aneka ide aktivitas dan kreasi seru selama 30 Hari Ramadhan, aneka ide menyambut bulan Ramadhan, contoh jadwal harian anak muslim di bulan Ramadhan. Bonus : Poster Kalender Prestasi Ramadhan.

Bonus : Poster Kalender Prestasi Ramadhan,( pas udah pulang kampung mama gak bisa fokus isi ceklistnya)
  Kalender prestasi ini lengkap sekali isinya, mengenai Shalat Tarawih, Sahur, Shalat Fardu, Shalat sunnah, berkata yang baik hingga membantu orang tua termasuk dalam checklist, dan tentunya checklist puasa atau tidaknya. Dan untuk Item tertentu, ada beberapa kriteria penilaian, yang terbaik dengan nilai tiga bintang.

 Penulis juga sangat mempertimbangkan nilai-nilai akhlak ananda agar terasah dengan baik. Pada point sahur misalnya, kriteria penilaian dimulai dengan anak bangun sendiri tanpa dibangunkan dengan nilai tiga bintang. Menurut saya mempermudah orang tua mengingatkan ananda agar semakin meningkatkan iman dan taqwa.

Petunjuk pengisian Kalender Presrasi
 Dalam buku ini juga dilengkapi contoh jadwal harian anak muslim di bulan Ramadhan. Serta jurnal, kolom catatan anak dalam menjalani hari. Bagi anak yang sudah bisa menulis sendiri mungkin ini akan jadi challenge 30 hari menulis kisah Ramadhan bagi anak. Kalau untuk mba Vanya, mama yang tuliskan kisahnya, sebagai pengingat tentang semangat berpuasa mba Vanya. Bisa dilengkapi foto kegiatan anak pada hari itu. Tapi mama belum pasang foto mba Vanya. Belum sempat cetak fotonya. 🙈🙈

Contoh Jurnal Harian

  Jika bunda belum sempat membuat jadwal kegiatan yang seru di bulan Ramadhan. Tidak perlu khawatir karena dalam buku ini berisi 30 aktivitas anak mulai dari  craft, sains, out door activities hingga cooking. Dengan kegiatan yang beragam dan menarik dapat digunakan untuk mengisi waktu disetiap hari dengan seru dan terjadwal. Ramadhan jadi lebih bermakna dan berkesan, karena ceritanya terdokumentasikan secara apik.

Contoh Fun Craft

Contoh Fun Sains

 Buku ini dibanderol dengan harga 50.000 IDR (semoga belum naik harga). Untuk yang ingin memilikinya bisa pesan disini jangan lupa tanyakan stok terlebih dahulu ya bunda. Menurut saya buku ini bagus, terutama bagi ibu yang kesulitan menyiapkan jadwal kegiatan dan ingin mengabadikan moment spesial ananda dalam sebuah buku. 😍😍😍

  Sekian...and I hope see you soon!

#HijrahParenting #30CeritaHijrah #CeritaHijrah15 #CeritaHijrah_ReviewBuku #CatatanSeruRamadhanKami #BukuaktivitasRamadhan #BukuAnakMuslim #BukuDiaryMuslimAnak
Sukma (lantanaungu.com)
Lantana Ungu adalah seorang Ibu dengan dua orang putri, menyukai dunia literasi dan berkebun. Memiliki 11 karya antologi dan sedang ikut serta dalam beberapa proyek buku antologi. Sangat tertarik dengan dunia parenting, terutama parenting Islami. Email Kerja Sama: sukmameganingrum@gmail.com

Related Posts

1 komentar

  1. Waah, seru ya pembahasan kali ini, aku jadi punya banyak ilmu tentanng tumbuh kembang anak. Terima kasih sudah diberi tahu banyak hal.

    Banyak pertanyaan sudah terjawab melalui webinar ini. MasyaAllah tabarakallah.

    BalasHapus

Posting Komentar